Eksplorasi Kreativitas Diri Melalui “Soundrenaline 2016”

Dengan mengusung tema Louder than Ever, festival musik terbesar se-Indonesia yaitu Soundrenaline akan kembali di gelar pada 3 – 4 September 2016 mendatang. Sama seperti tahun sebelumnya, bertempat di Garuda Wisnu Kencana (GWK) Bali, Soundrenaline 2016 siap menghentak para pecinta musik dengan menyuguhkan penampilan dari beberapa musisi, mulai dari musisi skala nasional hingga internasional.

Menurut Novrial Rustam, selaku pihak penyelenggara Soundrenaline 2016 yang juga Managing Director KILAU Indonesia, Soundrenaline yang akan diadakan pada tahun ini akan lebih melibatkan musisi yang berada pada jalur independen.

“2016 ini temanya ‘Louder than Ever’ kami mengusung musisi indie lebih banyak komposisinya dengan musisi besar di empat panggung yang sama besarnya. Tahun ini kita kasih ruang mereka tampil lebih banyak dan bisa berkolaborasi dengan teman-teman yang lain,” ucap Novrial seperti dikutip dalam laman Kompas, 15/06/2016.

Beberapa musisi indie yang siap memeriahkan acara Soundrenaline 2016, diantaranya ada duo Endah n Resha, Stars and Rabbit, Neonamora, Efek Rumah Kaca, dan Barasuara yang mulai menampakan eksistensinya di panggung musik nasional sejak kemunculannya pada akhir 2015 lalu. Untuk Neonamora, Efek Rumah Kaca, dan Barasuara sendiri penampilan tahun ini merupakan penampilan perdananya dalam panggung Soundrenaline 2016.

Music Director Soundrenaline, Nikita Tompas juga menambahkan, musisi mainstream Indonesia pun berlomba-lomba menyiapkan penampilan terbaiknya dalam acara Soundrenaline tahun ini. Mulai dari musisi sekelas /rif, Naif, Kotak, Sheila on 7, Mocca, Isyana Sarasvati, Netral, RAN, Tulus, Maliq n d’Essentials, hingga DJ Yasmin akan ikut terlibat dalam memeriahkan acara Soundrenaline 2016.

Seakan tak puas hanya menampilkan musisi dalam negeri saja, Soundrenaline 2016 kembali memanjakan para penikmat musik dengan hadirnya tiga musisi internasional, yaitu Bloc Party, Simple Plan dan Temper Trap.

Selain penampilan dari beberapa musisi nasional dan internasional dari lintas genre, Soundrenaline 2016 juga akan diisi dengan pameran seni oleh para finalis Go Ahead Challenge, berbagai games hingga marketplace yang bekerja sama dengan beberapa komunitas. Acara festival musik yang sudah menginjak tahun ke-14 ini diharapkan bisa menjadi wadah para penikmat dan penampil musik untuk lebih mengeksplorasi kreatifitas diri lewat berbagai suguhan yang diberikan pada setiap gelarannya. Jika Anda tertarik untuk merasakan sensasi Soundrenaline tahun ini, silahkan kunjungi situs resmi Soundrenaline 2016 di http://soundrenaline.co.id

Leave a comment