75K Makeup Challenge with Hanggini P. Retto

75K Makeup Challenge Hanggini P. Retto_99.png
Hanggini P. Retto

Siapa bilang cantik itu harus mahal? Hanggini P. Retto, seorang artis yang juga beauty vlogger di jejaring sosial Youtube ini akan membuktikan, bahwa hanya dengan budget Rp. 75.000 saja, kalian bisa mendapatkan wajah cantik dan natural. Tentu meskipun produk yang digunakan terbilang murah, produk tersebut juga tidak kalah berkualitas dengan produk lainnya. Dan yang paling penting, sebagian produk yang digunakan Hanggini adalah produk asli buatan Indonesia. Penasaran kan, produk makeup apa saja yang akan Hanggini pakai? Yuk, langsung aja intip “75K Makeup Challenge With Hanggini P. Retto”.

P.S. : Sebelum menggunakan makeup, ada baiknya bagian wajah dan leher dibersihkan agar kotoran dan debu tidak menumpuk. Setelah dibersihkan, usahakan memakai pelembab atau sunscreen terlebih dahulu ya. Dalam video ini, Hanggini menggunakan pelembab Wardah Hydrating Aloe Vera Gel dan Wardah Sun Care Sunscreen Gel SPF 30.

Langkah Pertama :

75K Makeup Challenge Hanggini P. Retto_4.png

Setelah wajah dibersihkan dan diberi pelembab, Hanggini mengaplikasikan alas bedak merk Viva Liquid Foundation ke area wajah dan leher. Tekstur dari Viva Liquid Foundation ini agak cair, jadi kalian harus sedikit hati-hati saat menuangkan isinya. Kalo gak hati-hati ya.. siap-siap bleber deh. Viva Liquid Foundation ini cukup cocok di segala jenis kulit. Produk ini juga mengandung Emollient dan Moisturizer yang bisa bikin kulit wajah jadi halus dan lembab. DAN yang terpenting, selain mengandung pelembab dan bisa bertahan lama di kulit wajah, harga dari produk ini juga sangat terjangkau. Hanya Rp. 6.000 saja kalian bisa langsung bawa pulang Viva Liquid Foundation ini. Mantap.

Langkah Kedua :

Langkah kedua adalah mengaplikasikan bedak. Hanggini menggunakan bedak merk Viva Compact Powder – Lilac. Nah, Viva Compact Powder itu punya 3 shade, yaitu shade natural, kuning pengantin dan kuning langsat dan dalam video ini, Hanggini menggunakan Viva Compact Powder yang punya shade natural. Soal harga, hanya Rp. 11.000 saja.

Langkah Ketiga :

Ini langkah favorit dari semua wanita, yap Ngalis! Untuk urusan alis, Hanggini menggunakan pensil alis merk Davis dengan harga Rp. 5.000 saja. Kekurangan dari pensil alis ini adalah teksturnya yang mudah patah. Selain digunakan untuk alis, Hanggini mengaplikasikan pensil alis ini untuk eyeliner.

Langkah Keempat :

Setelah memakai pensil alis, Hanggini menggunakan Viva Eye Shadow Cream warna Peach. Harganya cukup terjangkau, hanya Rp. 11.000. Meskipun judulnya – cream – jangan harap Viva Eye Shadow ini punya tekstur yang creamy ya. Karena aslinya, tekstur Viva Eye Shadow ini berbentuk padat dan agak susah jika diaplikasikan memakai kuas. Tapi kabar baiknya eyeshadow ini ternyata cukup bertahan lama dan warnanya yang sangat sekali natural. Cocok untuk dicoba.

Langkah Kelima :

Maskara! Hanggini menggunakan Can Ya Mascara dengan harga Rp. 15.000 saja. Jujur sih aku pribadi baru denger maskara dengan merk Can Ya ini hehehe. Padahal ada beberapa merk maskara murah lainnya yang memang udah cukup terkenal dengan performanya yang gak kalah dengan produk sekelas Maybelline atau Revlon, seperti merk My Darling dan Essenses, yang dibandrol hanya Rp. 15.000 saja. Kabar baiknya, kedua merk diatas itu ternyata produk lokal asli Indonesia loh.

Langkah Keenam :

Setelah riasan mata selesai, Hanggini mulai mempercantik wajahnya dengan tambahan blush-on merk Viva. Warna dari Viva Blush-On ini sangat sekali natural. Sayangnya, beda dengan produk Viva Cosmetics Blush On Duo, produk ini tidak dilengkapi dengan kuas sebagai aplikatornya. Masalah harga, produk ini cukup dibandrol dengan harga Rp. 11.000.

Langkah Ketujuh :

Langkah terakhir dari “75K Makeup Challenge” adalah aplikasi bibir dengan lipstick! Dalam video ini, Hanggini menggunakan Just Miss Lip Colour Lipstick J-39. INI. Lipstick matte lokal paling recommended setelah Purbasari dan Wardah. Dengan harganya yang sangat sekali murah, – Rp. 11.000 saja, lipstick ini punya hasil yang gak kalah sama lipstick matte lainnya. Pengaplikasiannya pun sangat sekali mudah. Buat kalian yang masih belajar pake pencil lipstick, cobain deh produk yang satu ini. Pilihan warna dari Just Miss juga macem-macem, tapi warna J-39 adalah warna yang sangat cocok buat dipake sehari-hari. Jujur setelah nonton video dek Hanggini dan Abel Cantika yang juga memakai Just Miss J-39 di Video “200K Makeup Challenge”, aku langsung penasaran sama merk Just Miss ini, dan gak butuh waktu lama, akhirnya aku menemukan Just Miss J-39 dengan harga Rp. 10.000 saja. Warna favorit lainnya selain J-39 adalah J-7 dan J-17. Pokonya wajib dicoba!

Dan hasil dari 7 rangkaian makeup diatas adalah… Tada!

75K Makeup Challenge Hanggini P. Retto_999.png

Untuk keseluruhan, ada 3 produk yang jadi produk favorit Hanggini, yaitu :

  • Viva Eye Shadow Cream
  • Just Miss Lip Colour J-39
  • Viva Milk Cleanser Bengkuang (Produk ini dipakai untuk membersihkan makeup dan menyegarkan wajah. Selain pake milk cleansernya, jangan lupa lanjut ke rangkaian Face Tonicnya ya. Viva Face Tonic Bengkuang – yang masih satu rangkaian dengan Viva Milk Cleanser ini dibandrol dengan harga Rp. 8.000 saja.)

75K Makeup Challenge Hanggini P. Retto_98.png

Untuk video tutorialnya bisa cek disini :

Chatty – Simple Makeup With Only Rp.75.000 ?!

Nah, sekarang terbukti kan, cantik itu gak harus mahal? Hanya dengan budget Rp. 75.000 saja, kalian sudah bisa mendapatkan wajah cantik natural ala Hanggini P. Retto. Selamat mencoba!

Daftar Produk :

  • Viva Liquid Foundation
  • Viva Compact Powder – Lilac shade Natural
  • Davis Eyepencil
  • Viva Eyeshadow Cream – Peach
  • Can Ya Mascara
  • Viva Blush-On
  • Just Miss J-39
  • Viva Milk Cleanser

Leave a comment